Bab 9
Aku mengamati ekspresi Charles dan melihat setelah aku berbicara, kebencian langsung muncul di wajahnya seperti sebelumnya.
Lihat, inilah pria.
Sebenarnya tidak begitu aneh. Seseorang yang sudah lama mencintaimu dan menguntitmu hingga hampir kehilangan harga dirinya tiba-tiba berkata dia tidak lagi mencintaimu. Kalau itu aku, aku juga tidak akan percaya.
Itu sebabnya dia merasa sulit menerima perubahanku yang mendadak dan menunjukkan kebencian saat aku bertanya "kamu itu siapaku?".
Ini jelas hanya ujian kecil.
Aku tersenyum dan mundur dua langkah, "Lihat, kamu nggak bisa menjawabnya, 'kan?"
"Kubilang aku nggak menyukaimu lagi itu kebenaran. Semua yang kulakukan selama ini bukan jual mahal."
"Charles." Aku memanggil namanya dengan sungguh-sungguh, "Percayalah, aku nggak akan mengganggumu lagi."
"Masih ada lima hari lagi. Kita akan lulus dalam lima hari. Setelah lulus, nggak akan ada interaksi di antara kita lagi."
"Sebenarnya kota ini sangat kecil sehingga selama kita sengaja nggak bertemu, kita benar-benar nggak akan bertemu lagi."
Setelah itu, aku berbalik dan kembali tanpa melihat ke arahnya.
"Kamu nggak menyukaiku lagi, lalu siapa yang kamu suka?"
Aku mengambil dua langkah dan Charles tiba-tiba meraih pergelangan tanganku, menarikku agar menghadapnya.
Tangannya menggenggam bahuku dan dia menatapku dengan marah, "Kamu menyukai James, 'kan?"
Charles tiba-tiba tersenyum, nadanya menghina dan mencibir, "Kudengar pagi ini Keluarga Heisin memberikan proyek kepada Keluarga Guria."
Setelah mengatakan itu, Charles melepaskanku dan berbalik dengan dingin, "Valen, kamu dan keluargamu cukup menarik."
"Nggak bisa mendapatkan Keluarga Yusan, jadi berpindah haluan mendekati Keluarga Heisin, ya?"
Hujan tiba-tiba turun dengan deras dan suara hujan yang menerpa payung terdengar.
Aku mendengar apa yang baru saja Charles katakan, "Nggak bisa mendapatkan Keluarga Yusan, jadi mendekati Keluarga Heisin."
Apa yang Benny lakukan lagi?
"Val, kamu baik-baik saja, 'kan?"
Setelah Cecilia melihat Charles pergi, dia berlari ke arahku sambil memegang payung.
Aku menggerakkan mulutku, tetapi tidak ada yang terlontarkan.
Yang terpikir olehku hanyalah bagaimana membuat batasan antara aku dan Charles, serta bagaimana berhenti menjadi batu loncatan bagi Keluarga Yusan. Akan tetapi, aku lupa kalau aku bisa membuat batasan dengan Charles dan tidak harus menyukainya.
Akan tetapi, siapa yang kusuka sama sekali tidak penting bagi Benny.
Aku menyukai Charles dan Benny mendukung serta membantuku karena Charles berasal dari keluarga kaya. Apa yang kusuka hanyalah batu loncatan. Kalau aku menyukainya, itu akan menyelamatkan banyak masalah yang tidak perlu, tetapi kalau tidak menyukainya, dia juga bisa memanipulasiku dengan mudah saat aku tidak memiliki pegangan diri.
Tidak masalah kalau Keluarga Yusan meremehkanku, masih ada keluarga lainnya.
Selama aku adalah putri Benny, dia bisa menukarku dengan keuntungan.
Dingin.
Rasa dingin datang dari lubuk hatiku dan membuatku menggigil hebat.
Cecilia melihatku menggigil dan segera memelukku ke dalam rumah, "Nggak apa-apa, Val baik-baik saja. Bukankah itu cuma satu pria? Kalau nggak menginginkannya lagi, masih ada yang lain."
"Aku akan mengenalkanmu pada sepuluh pria tampan secepatnya. Kita akan bermain dengan siapa pun yang kamu suka."
"Iya." Setelah memasuki rumah, akhirnya aku mendapatkan akal sehatku kembali dan Cecilia tersenyum.
Aku melirik ke arah kertas-kertas yang tersebar di atas meja dan tidak berminat untuk mengerjakannya lagi.
"Aku agak kedinginan dan ingin mandi air panas."
Sebenarnya aku sama sekali tidak basah, tapi sekujur tubuhku terasa dingin.
Cecilia menyentuh tanganku dan langsung mendorongku ke atas, "Kamu benar-benar dingin. Cepat pergi mandi. Ujian masuk universitas akan diadakan beberapa hari lagi. Kesehatanmu jangan sampai memburuk."
Cecilia mendorongku dan berteriak ke dapur, "Bibi, cepat buatkan Val semangkuk sup hangat. Dia sangat kedinginan."
Cecilia pergi setelah mengantarku ke pintu kamar.
Setelah masuk ke kamar dan menutup pintu, aku jatuh ke lantai.
Benny tidak pernah memperlakukanku dengan buruk dalam hal materi. Sebelum kelahiranku kembali, aku selalu merasa dia tidak terlalu menyayangiku, jadi dia tidak pernah peduli dan menjagaku.
Kupikir selain tidak menyayangiku, setidaknya dia adalah seorang ayah yang berkualitas. Dia tetap memberiku makanan atau pakaian dan tidak memperlakukanku dengan buruk hanya karena kedatangan ibu tiriku.
Dalam hal materi, aku dan Vioni setara dan tidak pernah memihak.
Akan tetapi ternyata di rumah Keluarga Yusan, aku adalah barang yang bisa diganti sesuka hati.
Aku memejamkan mata dan tiba-tiba ingin mencari Bu Kassie.
Sambil berpikir demikian, aku juga melakukannya.
Aku mengeluarkan ponsel dan kartu telepon pengganti yang diberikan Cecilia kepadaku, kemudian menyalakannya. Aku menemukan nomor telepon Bu Kassie di buku alamat dan menghubunginya.
Tidak ada yang menjawab.
Aku menelepon berkali-kali, tetapi tidak ada yang menjawab.
Kegelisahanku dalam mencari Bu Kassie pun menghilang.
Aku meletakkan ponsel, melepas pakaianku dan pergi ke kamar mandi.
Air hangat mengalir ke seluruh tubuhku dan perlahan mengumpulkan lebih banyak keberanian.
Sekarang aku sudah mengetahui rencana Benny, jadi aku akan lebih waspada.
Aku sudah berumur 18 tahun dan bisa membuka rekening.
Selama aku kuliah di Universitas Hanra dan tidak kembali ke rumah Keluarga Guria, dia tidak akan bisa melakukan apa pun terhadapku.
Saat ini yang terpenting adalah ujian masuk universitas.
Aku tidak boleh membuat kesalahan dalam hal ini.
Setelah mandi, aku turun ke bawah.
Setibanya di lantai bawah, Cecilia meletakkan kertasnya dan berlari ke arahku, lalu meraih tanganku dan bertanya dengan hati-hati, "Sudah merasa lebih baik? Apa kamu masih kedinginan?"
Saat mengatakan itu, dia menarikku ke sofa, "Bibi sudah menyiapkan sup pereda dingin. Kukira kamu akan berendam sebentar, jadi aku nggak membawakannya untukmu."
"Oke."
Aku melihat penampilan Cecilia yang cantik dan hatiku terasa hangat.
Masih ada orang di dunia ini yang menyayangiku. Cecilia sangat baik dan aku tidak boleh membuatnya sedih.
Setelah minum sup pereda dingin, aku mulai mengerjakan soal dengan Cecilia lagi.
Beberapa hari berikutnya, aku izin libur dan tinggal di rumah Cecilia.
Aku tidak mau dan tidak peduli dengan urusan Keluarga Yusan. Mengenai kesepakatan yang Benny buat dengan James, aku tidak peduli.
Sehari sebelum ujian masuk universitas, aku memberi tahu Cecilia untuk jangan mempelajari soal lagi dan bertanya kepadanya apakah ada yang ingin dia lakukan agar kami bisa bersantai.
Cecilia sangat senang mendengarnya. Setelah memikirkannya, kami memutuskan untuk pergi berbelanja, makan dan minum.
Sesampainya di mal, Cecilia langsung pergi ke toko merek.
Aku menariknya dan melihat pakaian wanita dengan harga terjangkau di sebelahku, "Menurutku pakaian di sini cukup bagus, bagaimana kalau kita masuk dan melihat-lihat."
Kalau aku bertekad untuk meninggalkan Keluarga Guria, aku harus mencari tahu seperti apa tingkat konsumsi biasa terlebih dahulu.
Meski di Keluarga Guria sudah tidak ada apa-apanya lagi, tetap saja lebih baik daripada orang lain. Sejak kecil, harga pakaian yang kubeli tidak pernah kurang dari delapan digit.
Cecilia ditarik olehku dan langsung kehilangan minat. Dia menundukkan kepalanya dan berkata, "Pakaian di sini nggak terlalu bagus. Tadi aku suka gaun kecil dari toko sebelah. Ayo beli dulu, baru kemudian datang."
Setelah Cecilia selesai berbicara, tiba-tiba terdengar cibiran.
Kami berdua mendongak dan melihat Arelia beserta beberapa pengikutnya.